Toro, Warga Desa Ranggas Diduga Terlibat Pembelian Pasir Timah Ilegal

oleh
oleh

Bangka Selatan, (Babelaok.com) – Toro, seorang warga Desa Ranggas, Kecamatan Air Gegas, Kabupaten Bangka Selatan, diduga kuat terlibat dalam aktivitas pembelian pasir timah secara ilegal. Aktivitas tersebut diduga dilakukan di kediamannya, yang juga berfungsi sebagai gudang penyimpanan.

Berdasarkan pantauan di lokasi, ditemukan puluhan karung pasir timah yang tersimpan rapi di gudang milik Toro. Pasir timah tersebut diyakini siap untuk disetor kepada seorang bos bernama Herwanto alias Wanto, warga Selindung, Kota Pangkalpinang. Sabtu (07/09/24) malam.

Kegiatan pembelian pasir timah tanpa izin ini diduga telah berlangsung selama beberapa waktu, dan semakin mencuat ke permukaan setelah adanya laporan masyarakat setempat yang khawatir dengan dampak lingkungan.

Menurut sumber yang tak ingin disebutkan namanya, transaksi penjualan pasir timah berjalan mulus karena diyakini adanya jaringan kuat yang menopang kegiatan tersebut.

“Setahu kami, Toro itu sudah lama melakukan pembelian pasir timah dari para penambang yang tidak jelas legalitasnya di Daerah sini. Dia memiliki seorang bos di kota Pangkalpinang,” ungkap seorang warga.

Sementara itu, Toro juga mengakui bahwa ia memiliki seorang bos bernama Wanto di Selindung dekat Bess Cinema Kota Pangkalpinang.

“Saya memiliki Bos bernama Wanto orang Selindung Kota Pangkalpinang dekat bess cinema,” tuturnya di hadapan Tim Jurnal.

Kendati demikian, masyarakat berharap agar aparat penegak hukum segera mengambil tindakan tegas untuk menindak pelaku yang terlibat dalam praktik ilegal ini.

Tim jurnal akan terus memantau permasalahan ini dan menunggu langkah lebih lanjut dari pihak berwenang terkait penanganan kasus pembelian pasir timah ilegal di wilayah tersebut.

Sampai berita ini diterbitkan, pihak-pihak terkait masih dalam upaya konfirmasi demi pemberitaan yang berimbang dan berkelanjutan.

(Tim Jurnal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.